Mediabantencyber.co.id – Serang, Guna lakukan antisipasi dan pencegahan terhadap para (Mahasiswa maupun para Pelajar) yang diduga akan berangkat ke Jakarta, personil Polsek Taktakan – Polres Serang Kota – Polda Banten memberikan Himbauan dan Pemantauan di depan Gerbang Tol Serang Timur, Minggu (29/9/2019).
“Hal ini kita lakukan guna Adik – adik kita sebagai generasi penerus bangsa, agar supaya para generasi bangsa tumbuh dan berkembang dengan benar dan pikiran sehat serta diberikan jaminan keselamatan dan keamanan untuk melakukan kegiatan Belajar – mengajar di Sekolah.” kata Kapolsek Taktakan – Polres Serang Kota – Polda Banten, Akp Tuksiran, Minggu (29/9/2019).
Kapolsek juga menghimbau, kepada siswa murid sekolah supaya tidak Ikut – ikutan melaksanakan aksi unjuk rasa dimuka umum, dan pada para Orangtua dan Pendidik, agar tidak mengizinkan dan melarang para Pelajar / Anak Didik untuk mengikuti gerakan tersebut.
“Karena bukan kewajiban pelajar untuk melakukan kegiatan tersebut. Pelajar ya belajar, tidak demo apalagi turun ke Jalan serta ikut berangkat ke Jakarta.” jelasnya.
Kapolsek berharap, dengan dilakukannya Pantauan dan Himbauan ini, dapat meminimalisir dan mencegah aksi turun ke jalan yang telah meresahkan masyarakat dan berpotensi mengganggu kepentingan masyarakat luas.
“Kita berharap ini akan dapat bisa dipahami dan dimengerti, karena aksi turun ke jalan, selain meresahkan masyarakat dan berpotensi mengganggu, sangat rawan keributan dan bentrokan yang berakibat pada keselamatan masyarakat umum dan pelajar pada khususnya.” tuturnya. (Faiz)