Wakil Walikota Dan Kepala Kemenag Tangsel Lepas Jamaah Haji Kloter 41

MediaBantenCyber.co.id – (MBC) Kota Tangerang Selatan, Wakil Walikota Tangerang Selatan H Benyamin Davnie didampingi oleh H Abdul Rojak selaku Kepala Kantor Kemenag Kota Tangsel, Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Tangsel H Heli Selamet serta Bendahara Umum DMI Tangsel yang juga Sekretaris Camat (Sekcam) Ciputat H Ali Akbar, Bertempat di Plaza Puspemkot Kota Tangerang Selatan, pada Rabu (24/7/2019) Ba’da Dzuhur kembali melaksanakan kegiatan pelepasan Jama’ah Haji Kota Tangsel Kloter 41 JKG.

Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Tangsel H Heli Selamet, usai melaksanakan ibadah Sholat Dzuhur berjamaah dengan para calon Jamaah Haji di Masjid Al I’stishom komplek Puspemkot kota Tangerang Selatan (Tangsel) memberikan arahan kepada para Jamaah Haji untuk berkumpul di Plaza Balai kota Puspemkot Tangsel.

“Hanya Jamaah Haji saja yang boleh masuk ke ruang Plaza Balai Kota Tangsel. Kami meminta agar para Jamaah Haji selalu dapat menjaga Ketertiban selama berada di Asrama Haji dan Kloter 41 Jamaah Haji Kota  Tangsel ini akan diterima di Asrama Haji Pondok Gede sekitar Pukul 16.00 WIB,” terang H. Heli.

Sementara itu, Wakil Walikota Tangsel H Benyamin Davnie saat memberikan arahan kepada para calon Jamaah Haji Kota Tangsel di Plaza Puspemkot Tangsel mengingatkan dan berpesan kepada calon Jama’ah Haji agar selama Proses menjalankan Ritual ibadah Haji dapat menjaga Kesehatannya dengan Baik.

“Saat ini di Arab Saudi cuaca sedang cukup terik Panasnya, mohon kepada para Jamaah Haji untuk melaksanakan proses ibadah Hajinya dengan Selektif dan Terukur. Jangan terlalu banyak melaksanakan Aktifitas pada Siang Hari, dan kalaupun mau melaksanakan Ibadah pada Siang Hari, harus banyak Minum Air Putih dan Makan Buah – buahan,” tandas Bang Bens (Panggilan Akrab Wakil Walikota Tangsel) sambil tersenyum.

Hal senada juga disampaikan oleh H. Abdul Rojak Kepala Kemenag Tangsel, dirinya mengatakan bahwa, pemberangkatan jama’ah Haji kloter 41 JKG Kota Tangsel pada hari Rabu, 24 Juli 2019 ini merupakan kloter yang ketiga dengan jumlah jama’ah calon hajinya sebanyak 124 Orang yang terdiri atas KUA Pamulang 42 Orang, KUA Ciputat 45 Orang serta KUA Ciputat Timur 37 Orang.

“Rombongan calon jama’ah Haji ini dikategorikan jama’ah Haji mandiri karena mereka tidak tergolong KBIH atau dalam bimbingan ibadah Haji lainnya. Seperti sudah diketahui bersama bahwa Tahun 2019 ini total jama’ah Haji Kota Tangerang Selatan itu berjumlah 1024 Orang dan terbagi dalam 5 kloter jama’ah Haji dan telah diberangkatkan sebelumnya yaitu kloter 15 dan kloter 18, sedangkan hari ini diberangkatkan kloter 41 dan tanggal 30 Juli nanti akan diberangkatkan kloter 55 dan terakhir tanggal 4 Agustus bulan depan akan diberangkatkan kloter 64,” terang H Abdul Rojak.

H Abdul Rojak menambahkan bahwa, hingga saat ini seluruh Proses keberangkatan jama’ah Haji Kota Tangsel berjalan dengan sangat baik. Prosesnya semua berjalan dengan lancar, baik masalah Administrasi maupun masalah Kesehatan seluruhnya berjalan dengan Baik dan Lancar.

“Alhamdulillah seluruh jama’ah Haji hingga kloter ketiga ini telah berangkat dengan baik sesuai kloter dan rombongannya Masing – masing dan tidak ada calon jama’ah Haji yang ketinggalan. Pesan saya untuk para jama’ah Haji Kota Tangsel adalah, berhubung saat ini Cuaca di Arab Saudi cukup Panas yaitu berkisar 43 hingga 45 Derajat Celcius, maka saya menghimbau kepada para jama’ah Haji untuk menjaga Kesehatan, banyak minum Air putih serta banyak makan Buah – buahan. Jaga Kekompakkan dan Kebersamaan dan terus belajar Manasik hajinya sampai Tuntas dan Benar agar nanti menjadi Haji yang Mabrur dan Mabruroh,” pungkasnya. (BTL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Hello
Can we help you?
.