Benyamin Davnie Hadiri Pelantikan Dan Pelatihan Fundraising Baznas Kota Tangsel Kepada UPZ Masjid

waktu baca 4 menit
Kamis, 25 Mar 2021 19:09 0 56 Redaksi

MediaBantenCyber.co.id – (MBC) Tangerang Selatan, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Tangerang Selatan, Kamis (25/03/2021) pagi, mengadakan kegiatan pelantikan UPZ dan juga pelatihan Fundraising kepada para Unit Pengumpul Zakat (UPZ) masjid se- Tangerang Selatan, bertempat di gedung aula masjid Nur Asmaa Ulhusna Alam Sutera, di jalan Bhayangkara Raya, Kelurahan Pondok Jagung Timur, Kecamatan Serpong utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).Benyamin Davnie – Pilar Menang Dalam Pilkada Tangsel 2020

Hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Walikota Tangerang Selatan Drs H Benyamin Davnie yang juga Walikota terpilih dalam pilkada Kota Tangsel tahun 2020, Ketua Baznas Kota Tangsel Drs KH Endang Saefuddin, MA, Wakil Ketua II Baznas Kota Tangsel bidang Pendistribusian Ustadz H.M. Salbini, Lc, Wakil ketua III bidang SDM KH. Moh. Thohir SQ. Wakil Ketua IV Drs. H. Ucup Yusuf, MPd, Kabid Keuangan dan Pengumpulan Tarjuni, SPDi, Kabid Pendistribusian dan pemberdayaan Noorsyaibbani, Pelaksana Ade Suryadi Kartadinata, Pelaksana bidang Pengumpulan Moh. Sartono serta Jihan Fahira selaku Adminstrasi.

____________Diduga Lakukan Pelanggaran Pilkada Tangsel Melibatkan ASN Kader Jumantik, KOMPPAK LAPORKAN Benyamin Davnie ke Bawaslu

Saat dikonfirmasi di lokasi kegiatan, Ketua Baznas Kota Tangsel KH. Endang Saefuddin mengatakan bahwa pada hari ini Baznas Kota Tangsel melaksanakan kegiatan pelantikan dan juga pelatihan Fundraising kepada para UPZ se Kota Tangerang Selatan. Menurut KH. Endang, hari ini merupakan tahap Pertama sebanyak 100 UPZ yang dilantik dari 4 kecamatan di Kota Tangsel dari rencana seluruh UPZ se- Tangsel sebanyak 450 UPZ yang akan dilantik.

“Hari ini Baznas Kota Tangsel melantik 100 UPZ dari empat kecamatan se Kota Tangsel. Insya Alloh tahap kedua akan kami laksanakan pada Selasa depan di Pondok Benda Pamulang dan tahap selanjutnya insya Alloh di Ciputat. Dan selain melantik para UPZ kami juga pada hari ini memberikan sosialisasi Fundraising kepada para UPZ tentang zakat. Agar para UPZ benar-benar menguasai materi tentang zakat supaya dapat memberikan penjelasan kepada para Muzakki (wajib pembayar zakat harta) dengan sangat baik maksimal,” ujar KH. Endang.

Baca Juga : Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie Meresmikan LAZ Al Aqsha Dan Aqsha Scholarship De Latinos BSD

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Baznas Kota Tangsel juga menyampaikan terima kasih atas kehadiran Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie dalam acara kegiatan pelantikan dan juga sosialisasi fundraising Baznas Kota Tangsel kepada para UPZ.

“Alhamdulillah, ini merupakan sebuah perhatian lebih yang diberikan oleh Pak Wakil Walikota yang juga Walikota terpilih Tangsel Pak Benyamin Davnie. Ini akan menjadi pemacu semangat bagi Baznas dan juga para UPZ untuk bekerja lebih baik dan maksimal lagi untuk kepentingan umat,” kata KH. Endang.

Sementara itu, Wakil Ketua II Baznas Kota Tangsel bidang Pendistribusian Ustadz Salbini menyatakan, kegiatan Baznas hari ini adalah pelantikan UPZ masjid dan juga pemberian sosialisasi terkait Fundraising tentang zakat. Dimana para UPZ masjid diberikan materi dan cara bagaimana mendapatkan dana zakat mal/harta dari para Muzakki dengan baik dan maksimal.

Jangan Lewatkan : Saprudin Roy Jagokan Benyamin Davnie Sebagai Calon Walikota Tangsel

“Baznas memberikan materi tentang ilmu zakat terus-menerus dan juga tata cara mengumpulkan zakat dengan baik agar para UPZ dapat menyampaikan tentang kewajiban membayar zakat kepada para Muzakki secara Syar’i, ilmiah dan transfaran agar para Muzakki memiliki kesadaran sendiri untuk membayar zakat hartanya dengan maksimal,” tandasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Walikota Tangsel H. Benyamin Davnie mengatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi atas kinerja Baznas Kota Tangsel yang telah berjalan dengan baik selama ini walaupun dengan penuh berbagai macam kendala, rintangan dan tantangannya. Akan tetapi berkat kerja keras dan pengelolaan manajemen yang baik dari para pimpinan Baznas, berbagai macam kendala tersebut dapat dilewati dengan sangat baik.

___________Benyamin Davnie Ikut Daftar Balon Walikota Tangsel Ke DPC PDI Perjuangan Tangsel

“Luar biasa Baznas Kota Tangsel walaupun dengan berbagai keterbatasan yang ada dan rintangan yang dihadapi, akan tetapi berbagai program-program untuk kepentingan umat seperti Rehab Rumah, bantuan pendidikan dan kesehatan, bantuan modal usaha dan gerobak serta yang terbaru bantuan warung usaha modern Z mart telah banyak dirasakan manfaatnya oleh warga masyarakat Tangsel. Dan kedepannya nanti setelah saya dilantik menjadi Walikota, saya akan membuat aturan yang sedikit memaksa kepada para wajib zakat harta agar mau membayarkan zakat penghasilannya kepada Baznas, supaya makin banyak umat yang dapat terbantu kesulitannya oleh Baznas,” tegas H. Benyamin Davnie.(BTL)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Unggulan

LAINNYA
Open chat
Hello
Can we help you?