Puluhan Ribu Suporter Bonek Rayakan Ulang Tahun PERSEBAYA Ke-94

MediaBantenCyber.co.id – (MBC) Surabaya, Puluhan ribu suporter fanatik tim Green Force PERSEBAYA Surabaya atau yang dikenal dengan Bonek memadati pusat Kota Surabaya sejak Kamis (17/06/2021) malam, untuk merayakan ulang tahun klub Persebaya yang ke-94 klub kebanggaan Kota Pahlawan Surabaya. Sejumlah kawasan di tengah Kota Surabaya seperti depan stadion Gelora 10 Nopember Tambak Sari Surabaya dan juga di jalan Panglima Sudirman penuh Tumplek Blek dipadati oleh para suporter Bonek. Suporter Persebaya Surabaya tersebut berkonvoi sambil menyalakan Flare sambil menyanyikan lagu kebesaran Persebaya Surabaya “Song For Pride” untuk merayakan ulang tahun klub kesayangannya.

Di kawasan jalan Basuki Rahmat, Bonek juga berkonvoi dan menyalakan flare. Lalu di kawasan Simpang Dukuh, Bonek berkumpul sebelum melakukan konvoi bersama. Dan puncaknya, para suporter berkumpul di depan Gedung Negara Grahadi Kota Surabaya. Tepat pada tanggal 18 Juni Pukul 00.00 WIB, suporter fanatik tersebut menyanyikan lagu Song for Pride. Suasananya pada saat itu membuat “merinding” bulu kuduk karena terhipnotis oleh gema lagu hymne Persebaya yang dinyanyikan oleh suporter Bonek.

Baca Juga : Menambah Beban Rakyat, Faizal Hafan Farid Anggota DPRD Jabar TOLAK Pajak Sembako

Ary salah seorang suporter Bonek, mengatakan, Persebaya merupakan klub kebanggaan Kota Surabaya. Menurutnya, sudah wajar kalau Bonek merayakan ultah Persebaya yang ke-94.

Baca Juga : Tumbangkan Denmark 2-1 Belgia Lolos Babak 16 Besar

“Tidak lengkap, kalau tidak merayakan hari lahir klub kebanggaan arek Suroboyo. Meski pandemi, kami tetap merayakan,” ujar Ary di depan Gedung Negara Grahadi, dilansir DetikNews, Jumat (18/06/2021).

Jangan Lewatkan : PT Murni Siap Implementasikan Solusi BI-FAST untuk Bank dan Lembaga Keuangan Non-Bank

Sementara Reza, Bonek asal Kota Gresik mengaku rela pergi ke Surabaya malam hari, untuk merayakan hari jadi Persebaya Surabaya yang ke-94.

Baca Juga : Tim Oranye Belanda Lolos Babak 16 Besar Euro 2020

“Setahun sekali rek, meski pandemi, tapi kita tetap pakai masker,” ujarnya.(BTL)

Baca Juga : Tumbangkan Denmark 2-1 Belgia Lolos Babak 16 Besar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Hello
Can we help you?
.