Tokoh Masyarakat Deklarasi Damai Jelang Pelantikan Presiden-Wakil Presiden Esok

Mediabantencyber.co.id – Serang, Masyarakat Cikepuh kota Serang lakukan deklarasi damai guna sukseskan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Periode 2019 – 2024, Esok. (Minggu, 20/10/2019).

Menurut Nasir SH Tokoh masyarakat Cikepuh mengatakan, masyarakat Banten harus ikut mendukung pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih esok yang akan dilakukan.

“Kita dukung pelantikan Presiden Republik Indonesia (RI) terpilih Joko Widodo – Ma’ruf Amin esok, jangan ada Demo – demo an, bersama kita jaga keutuhan NKRI.” katanya saat ditemui usai lakukan Deklarasi Damai di lingkungan Cikepuh Kota Serang, Sabtu (19/10/2019).

Nasir menjelaskan, inilah waktunya membuktikan bahwa bangsa kita adalah bangsa yang bersatu, tidak mudah diadu domba dan terprovokasi oleh Hal – hal yang dapat Memecah – belah Persatuan dan Kesatuan.

“Kita buktikan pada dunia bahwa kita satu, tidak mudah terpecah – belah, kita bangsa yang besar dan bersatu dalam kesatuan Negara Republik Indonesia.” jelasnya.

Sekali lagi Nasir berharap, dalam pelaksanaan pelantikan esok, jangan ada demo, jangan ada aksi, jaga keutuhan NKRI.

“Bersama TNI dan Polri kita siap jaga keutuhan bangsa, hindari pertikaian, lawan terorisme, kita doakan semoga Presiden dan Wakil Presiden terpilih dapat membawa Bangsa kita lebih Maju dan Jaya.” tandasnya. (F)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Hello
Can we help you?
.